Sabtu, 23 November 2013

7 Fakta Tentang Indonesia Yang Mendunia


Fakta yang pertama adalah bahwa Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia. Terdapat 17.504 pulau, dimana 9.634 pulau belum diberi nama dan 6 ribu pulau tidak berpenghuni. Yang semakin membanggakan adalah 3 dari 6 pulau terbesar di dunia ada di Indonesia yaitu Kalimantan, Sumatera, dan Papua. Selain sebagai negara kepulauan, Indonesia juga terkenal sebagai negara maritim terbesar di dunia. Bayangkan saja, luas perairan Indonesia mencapai 93.000 km dan panjang pantai sekitar 81 ribu km² atau hampir 25% panjang pantai di dunia.

Dunia telah mengakui bahwa Indonesia memiliki kekayaan alam yang sangat banyak dan beragam. Hutan dengan luas 39.549.447 hektar di pulau sumatera, kalimantan, dan sulawesi terdapat keanekaragaman hayati dan plasma nutfah terlengkap di dunia. Jika hutan tersebut hilang maka bumi akan hancur karena bumi sangat tergantung pada hutan tropis untuk menjaga keseimbangan iklim, selain ditopang oleh hutan hujan yang ada di amazon. Hal itu membuktikan bahwa bumi dan kelangsungan hidup seluruh makhluk di dunia bergantung pada Indonesia. Selain itu Indonesia juga memiliki hutan bakau terbesar di dunia. Tanaman bakau bermanfaat untuk mencegah pengikisan air laut atau abrasi.
Kekayaan alam laut Indonesia ternyata juga luar biasa. Kekayaan itu antara lain adalah terdapatnya spesies ikan hiu terbanyak di dunia yaitu sekitar 150 spesies, terdapatnya ikan terkecil di dunia tepatnya di Sumatera yang panjang tubuhnya 7.9 mm, transparan, dan tidak bertulang kepala. Indonesia juga memiliki gugusan terumbu karang terbanyak dan terindah yang disebut segitiga coral, namun 65% dari 75.000 km² segitiga coral itu ada di Indonesia. Itulah sebabnya Indonesia menyumbang 18% terumbu karang bagi perairan dunia.
Kopi merupakan minuman yang banyak di sukai di seluruh dunia. Dan kopi yang diakui dunia sebagai kopi terbaik karena rasanya yang enak sekaligus menjadi kopi termahal adalah kopi luwak. Brazil boleh menjadi negara penghasil kopi terbesar sementara Indonesia berada di posisi ketiga, tetapi kopi luwak kopi yang dihasilkan bersama kotoran oleh musang ini asli berasal dari Indonesia. Walaupun mahal, kopi fenomenal itu banyak di cari terutama oleh penikmat kopi.
Kita tentu mengenal produk peragaan busana terkenal kelas dunia GUCCI asal Italia. Produk langganan publik figur dunia tersebut ternyata menggunakan kain tenun asal Indonesia sebagai bahan bakunya. Hal tersebut secara tidak langsung menunjukkan bahwa kain tenun asal Indonesia telah diakui oleh dunia. Seperti kain tenun yang mendunia, ternyata orang Indonesia pun telah banyak yang berkarya untuk dunia. Salah satunya yaitu, Ir. Ahmad Murdijad, warga negara Indonesia yang memang bermukim di Kuala Lumpur, Malaysia selama belasan tahun lamanya itu adalah perancang menara Kuala Lumpur di Malaysia yang merupakan menara keempat tertinggi di dunia.
Selanjutnya adalah fakta bahwa banyak peninggalan purbakala yang ternyata ada di Indonesia. Di dunia fauna ada komodo yang merupakan kadal terbesar di dunia dan peninggalan hewan purba dan komodo hanya ada di Indonesia tepatnya di Nusa Tenggara Timur. Kini kepopuleran komodo terutama setelah terpilih menjadi salah satu dari 7 keajaiban dunia semakin mendunia. Ditemukannya fosil manusia purba tertua di dunia yang diperkirakan berasal dari 1.8 juta tahun yang lalu. Fosil yang disebut phitecantrophus erectus itu ditemukan di Jawa Tengah.
Dan Fakta yang mendunia dan membanggakan yang terakhir dari Indonesia adalah tentang Nelson Mandela yang ternyata terinspirasi oleh Syekh Yusuf dari Makassar. Syekh Yusuf yang merupakan tokoh agama sekaligus pejuang melawan Belanda memang pernah dibuang ke Afrika Selatan oleh Belanda. Ternyata perjuangannya telah mengispirasi Nelson Mandela, bapak pejuang hak asasi manusia dunia untuk menghapus apharteid atau pemisahan ras yang pernah berlaku di Afrika Selatan. Apa yang dilakukan Syekh Yusuf telah memberi andil bagi perubahan dunia. Bahkan Nelson Mandela pernah berkata tentang Syekh Yusuf “pahlawan Indonesia tersebut adalah salah seorang putra Afrika terbaik”.

Persiapan Piala Dunia 2014 di Brazil

Piala dunia 2014 akan segera terselenggara di negara samba Brazil. Kita akan menyaksikan banyak kejutan menarik dan aksi-aksi seru dari para pemain sepakbola internasional yang mewakili negara mereka masing-masing. Sampai saat ini telah banyak negara yang lolos mendapatkan tiket untuk berlaga di piala dunia 2014, termasuk tuan rumah Brazil. Dari Eropa, 9 tiket sudah dilepas kepada yaitu Belanda, Italia, Jerman, Belgia, Swiss, Spanyol, Inggris, Rusia, dan Bosnia-Herzegovina. Mereka telah siap bersaing di Brazil nanti setelah melewati babak kualifikasi dan menyingkirkan lawan lawannya.

20120317Soccer100312-18
Sementara dari Asia sudah lebih dulu menyetor 4 tim, yakni Jepang, Australia, Iran, dan Korea Selatan. Sedangkan Jordania, yang sukses menang adu penati atas Uzbekistan, masih harus melalui satu pertandingan lagi untuk lolos ke Brasil. Empat tiket dari zona ini pun sudah menjadi milik Argentina, Kolombia, Cile, dan Ekuador. Ditambah Brasil selaku tuan rumah, yang tidak perlu melalui babak kualifikasi. Gelaran pertama piala dunia 2014 akan berlangsung tanggal 12 Juni dan laga final akan berlagsung 13 Juli. Masing masing negara telah mempersiapkan amunisi mereka untuk bertarung dalam arena akbar sepakbola dunia tersebut.

Terlepas dari itu semua persiapan tuan rumah pun tak kalah sibuknya, selain mempersiapkan tim nasional mereka, Brazil juga sibuk mempersipkan penyambutan besar besaran untuk tamu tamu yang akan membanjiri negara mereka. Kelengkapan sarana dan akomodasi di negara tersebut mulai dibenahi baik itu penyediaan stadion tempat berlangsungnya pertandingan,maupun pelayanan hotel dan restoran yang mendukung kesuksesan piala dunia. Brazil ingin mencatat kesuksesan dalam sejarah piala dunia yang akan dilaksanakan di negaranya. Karena itu tentu akan menjadi kebanggaan tersendiri bagi mereka.

Characters Dress Code

Saat ini banyak sekali orang-orang dari berbagai negara yang sangat fanatik dengan idola mereka sampai mengikuti style idola mereka dari ujung kepala sampai ujung kaki, 

kali ini saya akan memposting dresscode dari berbagai characters Disney idola anda dan dresscode lainnya, selamat mencoba!